Bermain ‘Costume Role Play’ Bersama @CosplayID

Clip_40

Cosplay—singkatan dari kata “Costume” dan “Role-play”, merupakan budaya yang terbentuk akan kecintaan anime dan manga di Jepang. Lebih lanjut, cosplay merupakan kombinasi antara unsur bermain peran (penjiwaan peran sebagai karakter dari manga/anime/video games) dengan proses kreatifitas mendesain, menciptakan dan mengenakan sebuah kostum yang dibuat sedemikian rupa hingga menyerupai karakter yang terdapat di dunia dua dimensi tersebut.  Cosplay baru dikenal dunia internasional sebagai salah satu budaya populer Jepang sekitar tahun 2000-an seiring perkembangan internet dan gambar digital, tak terkecuali Indonesia. #ThurstyTalk kali ini (27/11) kami telah mengupas lebih dalam tentang perkembangan cosplay di Indonesia bersama @CosplayID. Simak obrolan selengkapnya di bawah ini.

@WDZG: Nah Crowds, sudah jam 14:00 tepat berarti saatnya #ThurstyTalk dimulai. Langsung sapa tamu kita hari ini yuk, halo @CosplayID apa kabar? 🙂

@CosplayID: @WDZG Haloo 😀 baik-baik aja ini , salam kenal ya, kami suka share info cosplay nih~

@WDZG: @CosplayID Salam kenal juga. Nah langsung aja nih, pertanyaan dasar buat yang belum tau, boleh dijelaskan apa itu cosplay? #ThurstyTalk

@CosplayID: @WDZG yak 😀 Cosplay itu hobby mengenakan kostum & aksesoriesnya dari tokoh karakter fiktif dr Film, Anime, komik/manga,dsb

@WDZG: @CosplayID Lalu, menurut kalian, bagaimana perkembangan cosplay di Indonesia? Seperti apa pergerakan atau komunitasnya? #ThurstyTalk

@CosplayID: @WDZG Makin tahun banyak muncul cosplayer baru komunitasnya bertambah lho, komunitas2 didaerah mulai muncul juga 😀 #ThurstyTalk

@WDZG: @CosplayID Keren! Lalu apakah benar mitos yg mengatakan kostum untuk cosplay itu mahal? Bagaimana mensiasati budgetnya? #ThurstyTalk

@CosplayID: @WDZG kalo soal mahal, itu relatif :’3 tapi kita bisa mensiasatinya pada pemilihan bahan, misal jenis kain, cari yg murah tp kualitas baik`

@WDZG: @CosplayID Oh iya, biasanya kostumnya dibuat sendiri, beli jadi, atau ada tim desainer khusus? Adakah kendalanya selama ini? #ThurstyTalk

@CosplayID: @WDZG Kebanyakan kostum buat sendiri, kendalanya jumlah kostum maker / penjahit itu blm banyak 😀 bisa jd peluang nih sbenernya~

@WDZG: @CosplayID Menurut kalian, karakter yang paling sulit dibuat cosplaynya siapa? #ThurstyTalk

@CosplayID: @WDZG Yg sulit kostumnya perpaduan bahan berbeda, misal paduan kulit sama kain, sama busa, belum lagi warna cat. #ThurstyTalk

@WDZG: @CosplayID Nah terakhir nih, saran-saran buat yang baru mau terjun di dunia cosplay? #ThurstyTalk

@CosplayID: @WDZG Saran dr kita, nikmatilah cosplay ini 😀 jangan dibikin ribet, woles aja~ dan juga jangan lupain bangsa kita, tetep cinta Indonesia 🙂

@WDZG: @CosplayID Sip, terima kasih buat kalian sudah mau kami ajak ngobrol-ngobrol. Ditunggu gebrakan-gebrakan cosplaynya. Sukses! #ThurstyTalk

@CosplayID: @WDZG muakasih bgt buat #Wadezig! juga udah diajak ngobrol #ThurstyTalk 😀


Posted

in

by

Tags: