#TrueTues edisi 26 November 2013 kembali mengangkat isu street artist yang masih dianggap sebagai pelaku kriminal di negara-negara lain. Tidak menyimak #TrueTues di Twitter? Jangan kuatir, kalian masih bisa lihat script-nya di bawah ini dan kalian juga bisa membaca tulisan lengkapnya di link ini.
Ngomong-ngomong, pernah kepikiran ga, kenapa sih street artist itu tidak ingin mukanya terekspos & diketahui oleh banyak orang? #TrueTues
Jawabannya simpel: street art masih dianggap ilegal. Hanya kota2 tertentu yg menyediakan ruang publik khusus utk street artist #TrueTues
Di luar negeri sana, street artist itu kebanyakan buronan polisi. Inggris jadi salah satu negara yg menghukum berat street artist #TrueTues
Thn 2008 pengadilan Inggris memvonis penjara 5 anggota grup grafiti DPM. Salah satunya, Andrew Gillman, divonis penjara 2 thn #TrueTues
Brasil lebih santai tentang hal itu, sedangkan orang-orang Australia benar-benar benci grafiti dan tag pada van atau kereta api #TrueTues
Kepolisian Melbourne mengumumkan bahwa mereka akan memperlakukan Banksy seperti perusak lainnya & karya-karya Banksy akan dihapus #TrueTues
Di Indonesia, para street artist lokal masih bisa bebas berkeliaran tanpa harus takut dikejar polisi #TrueTues
Bahkan di kota-kota tertentu seperti Jogja, pemerintahnya sangat men-support kegiatan mural atau seni jalanan #TrueTues
Jokowi malah ingin Jakarta bersih dr corat-coret & akn menghukum para pelakunya. Sdngkan grafiti & mural diijinkan asalkan tematis #TrueTues
Ini justru memicu perdebatan baru. Ada beberapa kalangan street artist yg percaya bahwa street art itu harus ilegal & harus vandal #TrueTues
Mereka menganggap street art yg disupport pemerintah atau street art yg dilakukan dalam event resmi tdk pantas disebut street art #TrueTues
Perdebatan tentang street artist itu seniman atau kriminal serta street art harus ilegal atau boleh legal tak kan pernah selesai #TrueTues
Sebagai salah satu yg mempelopori komunitas street art terbesar di Indonesia: TEMBOKBOMBER, WDZG! sangat mendukung street artist #TrueTues
Tak peduli legal/ilegal, di jalanan/di galeri seni, as long as you be true to yourself & keep doing what you love. Apa pendapatmu? #TrueTues