Hello Crowds! Mulai minggu ini tiap hari Kamis ada yang spesial di akun twitter WADEZIG! (@WDZG), namanya #ThurstyTalk. Di ThurstyTalk, WADEZIG! mewawancari seseorang entah itu musisi, desainer, seniman, ataupun tokoh lainnya. Sambil pantengin timeline WADEZIG!, Crowds juga bisa tau kabar terbaru dari tokoh tersebut.
Nah Kamis tanggal 24 Oktober 2013 ini, WADEZIG! ngobrol santai sama drummer ramah dari Bondan&Fade2Black, Dicky Ardian dengan akun twitter @kikidrum. Ketika ditanya mengenai kesibukannya, Dicky mengaku bahwa dia masih sibuk dengan musiknya dan mengajar drum di salah satu sekolah musik di Jakarta.
Dicky mengawali karir bermusik secara profesional mulai dari umur 18 tahun dengan bermain drum di cafe-cafe. Ternyata lelaki yang juga drummer Absolute Drumstick ini belajar main drum sejak umur 7 tahun loh! Ketika ditanya mengenai pilihannya kepada drum, Dicky menjawab dengan candaan bahwa inginnya jadi vokalis tetapi suaranya gak mendukung, kalau jadi gitaris kurang ganteng, dan akhirnya menjadi drummer karena posisi drummer selalu disembunyiin di belakang!
Berhubung tema Wadezig! bulan ini adalah ROCKTOBER, kami tanya juga mengenai musisi rock yang menjadi inspirasi @kikidrum, ternyata inspirasinya adalah Bondan Prakoso, Matthew Bellamy, Red Hot Chili Peppers, dan band metal dari Finlandia: Nightwish. Untuk menutup ngobrol santai di hari Kamis itu, Wadezig menyampaikan pertanyaan terakhir mengenai rencana karirnya ke depan. Dicky pun menjawab bahwa dia ingin menjadi pengusaha sambil ngeband. Wah…usaha apa ya? Kita tunggu aja kabar selanjutnya dari Dicky! Pantengin terus timeline @WDZG untuk #ThurstyTalk edisi minggu depan.