Partition : An Artwork Essay by @Vhees77

Potongan gambar yang ga wajar, Permukaan yang kotor, Gambar olahan tangan, Doodle, Distorsi yang kasar, adalah elemen-elemen yang diangkat dalam artwork ini. Kombinasi yang cukup kuat untuk memvisualisasikan suatu karakter yang keras.

Di sini juga terdapat elemen-elemen fotografi dan tipografi, yang dikomposisikan sedemikian rupa untuk kemudian dilebur menjadi sebuah karya. Hal-hal tersebut dapat jadi dasar dalam penerapan konsep yang akan dilalui, sehingga sesuai dengan yang diinginkan dan diterima dengan baik oleh penikmat.

Dalam aktivitas kita sehari-hari, kita tidak akan terlepas dengan hal berbau desain dengan berbagai media/aplikasinya , baik itu yang berada di alam bebas maupun di dalam suatu ruangan/kawasan tertentu hingga ke dunia maya. Ada yang jelek, ada yang bagus, ada juga yang biasa aja. Tapi, kalo di masa akan datang seandainya mayoritas media/aplikasi dari design itu sendiri biasa-biasa aja hingga cenderung jelek gimana? Dilihat dari sudut pandang fotografi, komposisi layout, tatanan tipografi, dll. Mungkin itu akan menjadi pertanyaan besar bagi semua khalayak, khususnya bagi perancang grafis.

Intinya ini adalah gambaran kejenuhan saya akan media/aplikasi desain yang saya lihat hanya “itu-itu aja” dan grafis yang digunakan “biasa-biasa aja”. Poster-poster saling tempel menempel sembarangan ga mikirin estetika, dan hubungannya dengan lingkungan sekitarnya. Tapi ya sudahlah, nikmatilah yang kini dan berbenah untuk yang akan datang, walau label superstar menancap dalam diri.

COME ON SUPERSTAR!

Artwork & Words by Vhees77 (Graphic & T Shirts Designer at Wadezig!)

 

Material

– 100% cotton combed 30s

– Gramation 80/100

– Charcoal color

– Raster technique print

– Plastisol print

 

 


Posted

in

by

Tags:

Comments

3 responses to “Partition : An Artwork Essay by @Vhees77”

  1. fajarrusalem Avatar

    YEH YEH YEH, KEREN.

  2. Rubib_graff Avatar
    Rubib_graff

    Juara

  3. rayn Avatar
    rayn

    sehhaahhh,. pedess,.!!